Salam.. kali ini saya akan membagikan tempat wisata alam yang ada di yogyakarta. Wisata alam ini sungguh indah dan menarik hati karena anda akan disuguhkan dengan perjalanan alam yang menyejukkan hati dan membuat anda ingin kembali kesini lagi. Gunung Api Purba Nglanggeran namanya.
Disebut gunung api purba karena jaman dulu konon adalah gunung yang aktif namun sekian lama sudah tidak aktif lagi akhirnya menjadi pegunungan yang ditumbuhi oleh pohon-pohon hijau yang membuat otak kita kembali fresh.
Wisata ini juga cocok sekali untuk anda yang suka dengan dunia wisata pegunungan karena belum lengkap rasanya jika anda belum berkunjung kesini, karena wisata ini merupakan salah satu unggulan tempat wisata alam yang menjadi daya tarik kota yogyakarta sebagai kota pariwisata.
Gunung Api Purba Nglanggeran terletak di desa Nglanggeran, Kecamatan Patuk kabupaten Gunungkidul Yogyakarta. Berada dikawasan Baturagung di bagian utara Kabupaten Gunungkidul dengan ketinggian antara 200-700 mdpl dengan suhu udara rata-rata 23˚ C – 27˚ C, jarak tempuh kira-kira 20 km dari kota Wonosari dan 25 km apabila anda dari kota Yogyakarta.
Ada pilihan 2 jalur untuk menuju Objek Wisata ini melalui jalan aspal yang halus, jika dari arah Wonosari kita akan melewati Bunderan Sambipitu, ambil kanan ke arah dusun Bobung, kemudian menuju Desa Nglanggeran ( Pendopo Joglo Kalisong/objek wisata Gunung Nglanggeran ). Jika dari arah Jogjakarta : Bukit Bintang Patuk, Radio GCD FM anda belok kiri kira-kira 7 KM ( arah desa Ngoro-oro lokasi stasiun-stasiun Transmisi televisi ), menuju desa Nglanggeran, Patuk.
Gunung api purba juga disebut gunung wayang, karena wisata ini adalah salah satu pegunungan yang menyerupai bentuk tokoh-tokoh wayang dan perangkat wayang. Tempat ini sangat cocok untuk anda berfoto narsis bersama teman-teman dan untuk melakukan kegiatan outbond yang akan anda adakan. Wisata ini disebut juga wisata edukasi karena mengusung wisata yang mencintai alam dengan mengedepankan ekologi yang ada disana.
Nah, bagaimana apakah anda tertarik untuk berkunjung?? Langsung saja datang ke lokasi wisata dijamin anda akan puas dan senang, cocok juga untuk anda menambah pengetahuan tentang kebesaran Tuhan dalam menciptakan alam semesta ini. Selamat berkunjung.
Reviews:
Posting Komentar